
Penulis: Tim | Editor: Ana Halima
JAKARTA, FAJARNTT.COM –Timnas Indonesia U-24 tuai pujian pelatih timnas Korea Utara Shin Yong Nam, usai laga di Asian Games 2023, pada Minggu 24 September 2023.
Korea Utara menang 1-0 atas Indonesia pada laga terakhir Grup F. Gol tunggal Kim Yu Song pada menit ke-40 memastikan timnas Korut menjadi juara Grup F dan lolos ke babak 16 besar Asian Games 2023.
Kemenangan 1-0 atas Indonesia membuat timnas Korea Utara masih sempurna di Asian Games 2023. Dari tiga laga di Grup F, Korut menang tiga kali, mencetak empat gol dan belum kebobolan.
“Saya sangat senang dengan kemenangan ini. Saya senang tim kami bisa menunjukkan kerja keras kami di kompetisi internasional,” ucap Shin Yong Nam.
Baca Juga: PT PLN di Hadapan Presiden Jokowi Komitmen Jalankan Transisi Energi
Shin Yong Nam kemudian memuji penampilan timnas Indonesia U-24. Pelatih 45 tahun itu juga menyoroti kegagalan timnas Korea Utara menambah gol di babak kedua saat melawan Indonesia.
CATATAN REDAKSI: apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada redaksi kami EMAIL.
Sebagaimana diatur dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.