Penulis: Vincent Ngara | Editor:
JAKARTA, FAJAR NTT – Ketua Bawaslu (Badan Pengawas Pemilihan Umum) RI Rahmat Bagja mengingatkan 72 anggota Bawaslu provinsi terpilih untuk terus menjaga hubungan baik sesama penyelenggara pemilu.
Melansir Antara, Bagja berpesan kepada anggota Bawaslu provinsi terpilih agar menjaga hubungan baik sesama penyelenggara pemilu tanpa melanggar undang-undang yang berlaku.
“Bawaslu, KPU, dan DKPP harus menjadi keluarga besar penyelenggara pemilu,” kata Bagja saat Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Janji Anggota Bawaslu Provinsi Masa Jabatan 2022-2027 di Jakarta, Rabu.
Pada kesempatan itu, Bagja mengatakan Bawaslu, KPU, dan DKPP merupakan tiga penyelenggara pemilu untuk menyukseskan pemilihan umum di Indonesia.
CATATAN REDAKSI: apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada redaksi kami EMAIL.
Sebagaimana diatur dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.