close menu

Masuk


Tutup x

NasDem Manggarai Timur Rayakan HUT ke-14 dengan Aksi Kemanusiaan di SLB Negeri Borong

DPD Partai NasDem Kabupaten Manggarai Timur menggelar kegiatan sosial di Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Borong, Sabtu (8/11/2025).
DPD Partai NasDem Kabupaten Manggarai Timur menggelar kegiatan sosial di Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Borong pada Sabtu 8 November 2025 (Foto: Na Jehaut)

Penulis: | Editor: Redaksi

BORONG, FAJARNTT.COM – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-14 Partai NasDem, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Manggarai Timur menggelar kegiatan sosial di Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Borong, Sabtu (8/11/2025).

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPD Partai NasDem Manggarai Timur, David Sutarto, bersama sejumlah kader dan pengurus partai. Kehadiran mereka disambut hangat oleh Kepala SLB Negeri Borong, Karel Malewi Manohas, S.Pd., Gr., M.Pd, beserta jajaran guru dan siswa.

Dalam sambutan singkatnya, David Sutarto menegaskan bahwa kegiatan ini tidak hanya sekadar perayaan ulang tahun partai, melainkan bentuk nyata dari semangat restorasi dan kepedulian sosial yang diusung Partai NasDem sejak awal berdirinya.

“Selain menyongsong HUT ke-14 Partai NasDem, kegiatan ini juga merupakan panggilan kemanusiaan. Kami ingin hadir di tengah mereka yang memiliki keterbatasan, tetapi menyimpan potensi luar biasa,” ujarnya.

Menurutnya, Partai NasDem berkomitmen untuk terus membangun gerakan politik yang menebarkan manfaat bagi masyarakat luas, termasuk bagi penyandang disabilitas dan kelompok rentan lainnya.

Sementara itu, Kepala SLB Negeri Borong, Karel Malewi Manohas, menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas kunjungan serta perhatian dari jajaran DPD Partai NasDem Manggarai Timur.

“Atas nama pribadi dan lembaga, kami menyampaikan terima kasih kepada Partai NasDem yang telah berkunjung dan memberikan sentuhan berupa bantuan sembako bagi anak-anak kami di SLB Negeri Borong,” kata Karel.

Ia menambahkan, perhatian dari berbagai pihak, termasuk partai politik, sangat dibutuhkan dalam meningkatkan semangat belajar anak-anak berkebutuhan khusus.

Dalam kesempatan itu, Karel juga menitipkan harapan agar pemerintah daerah dan pihak-pihak terkait dapat membantu pembangunan pagar keliling sekolah, yang hingga kini belum terealisasi.

“Pagar keliling sekolah ini penting sekali untuk keamanan anak-anak kami. Beberapa waktu lalu, salah satu anak hampir tertabrak di depan sekolah karena tidak ada pagar pembatas,” ungkapnya.

Karel juga menyampaikan ucapan selamat ulang tahun ke-14 kepada Partai NasDem, sembari mendoakan agar partai ini tetap konsisten memperjuangkan nilai kemanusiaan dan kesejahteraan rakyat.

“Selamat ulang tahun Partai NasDem yang ke-14. Semoga tetap menjadi partai yang peduli dan membawa perubahan nyata bagi masyarakat,” tutupnya.

Kegiatan di SLB Negeri Borong tersebut ditutup dengan pembagian paket sembako dan doa bersama. Momen sederhana itu menjadi cerminan dari nilai-nilai kemanusiaan yang diusung oleh Partai NasDem di bawah slogan “Gerakan Perubahan”.

Melalui kegiatan seperti ini, NasDem Manggarai Timur menunjukkan bahwa politik bukan sekadar urusan kekuasaan, tetapi juga ruang untuk berbuat kebaikan bagi sesama, terutama bagi mereka yang membutuhkan perhatian dan kasih sayang.(*)

Kedai Momica
Konten

Komentar

You must be logged in to post a comment.