
Penulis: Vincent Ngara | Editor: Vincent Ngara
RUTENG, FAJARNTT.COM – “Sebagai ASN maupun Non ASN yang bekerja di pemerintahan, saya yakin bahwa motivasi awal adalah mau melayani masyarakat. Alangkah baiknya Natal ini kita kembali ke semangat dasar, semangat awal kita yaitu melayani,” kata Bupati Kabupaten Manggarai, Herybertus G. L. Nabit, dalam sambutannya saat apel mingguan di Halaman Kantor Bupati Manggarai, pada Senin, 6 Januari 2025.
Ia juga berharap tahun 2025 ini membuat lebih semangat dalam melayani masyarakat, maupun melayani sesama di dalam organisasi perangkat daerah kabupaten Manggarai.
Menurutnya, tema Natal tahun 2024 “Kembali ke Betlehem” sebagai spirit semangat awal dari sebuah karya atau pelayanan, dan diharapkan semangat baru tersebut diterapkan dalam pelayanan di tahun 2025.
Bupati Hery Nabit menyampaikan bahwa hal mendasar atau hal pertama yang dinilai dalam proses pelayanan itu adalah bagaimana cara melayani sesama, seperti pelayanan internal sesama organisasi perangkat daerah di lingkup Pemkab Manggarai, setelah itu pelayanan terhadap masyarakat.
“Jadi kalau melayani sesama di perangkat daerah, sesama ASN maupun Non ASN dalam proses melayani saja sudah tidak dari hati, melayani harus ada imbalan, apalagi dalam melayani masyarakat. Karena itu, mari kita kembali ke semangat dasar kita melayani sesuai dengan tugas kita,” kata Bupati Manggarai, ini.
“Semoga di tahun 2025, kita bisa menunjukan performance, kinerja yang lebih baik,” lanjutnya.
Menciptakan Perubahan-perubahan Kecil
Bupati yang kembali terpilih pada kontestasi Pilkada Manggarai 2024 beberapa waktu yang lalu, mendorong untuk seluruh pegawai di lingkup Pemkab Manggarai, agar memberikan atau menciptakan karya-karya kecil atau cara-cara baru, perubahan-perubahan kecil untuk kabupaten Manggarai.
Perubahan, kata dia, bisa dilakukan oleh orang lama, perubahan tidak harus dilakukan oleh orang baru.
“Kita ini yang sudah bertahun-tahun juga bisa melakukan perubahan-perubahan kecil. Kerena itu, di depan seluruh ASN Pemkab Manggarai, saya minta kita mulai berpikir tentang hal-hal kecil yang kita bisa lakukan di perangkat daerah masing-masing,” tegasnya.
Turut hadir dalam apel mingguan ini, Sekda Kabupaten Manggarai, Jahang Fansi Aldus, Para Staf Ahli Bupati, pimpinan OPD serta ASN lingkup Pemkab Manggarai.(*)
CATATAN REDAKSI: apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada redaksi kami EMAIL.
Sebagaimana diatur dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.