close menu

Masuk


Tutup x

BEM Unika Ruteng Gelar Seminar Hari Guru Nasional

BEM
Unika Ruteng Gelar Seminar "Berinovasi Mendidik Generasi" (Foto: Jelin)

Penulis: | Editor:

RUTENG, FAJAR NTT – BEM (badan Eksekutif Mahasiswa) Unika Santu Paulus Ruteng menggelar seminar dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional yang jatuh pada tanggal 25 November.

Kegiatan tersebut mengangkat tema tentang “Berinovasi Mendidik Generasi”, bertempat di Aula missio Unika Santu Paulus Ruteng, pada Sabtu (26/11/2022) pukul 8 hingga 11:30 WITA.

Pantauan media ini, BEM membuka rangkaian kegiatan tersebut dengan doa oleh Avra dari Prodi Teologi. Kemudian menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Hymne Guru serta sambutan dari ketua pelaksana, Hironimus lalu dan Supar Jelahut mewakili sambutan Dekan.

Dr. Yohanes Mariano Dangku, M. Pd selaku nara sumber dalam materinya mengungkapkan calon guru itu harus belajar dari para guru terdahulu.

“Hari guru ini menjadi refleksi supaya sosok guru yang agung dan luhur itu direvitalisasi. Maka, lembaga pendidikan dan mahasiswa harus coba mengembalikan citra guru yang agung dan luhur itu,” ungkapnya.

Rohaniwan itu juga menyampaikan beberapa hal salah satunya yaitu ketika menerima kesempatan untuk mengabdi kepada negara, tentu demi peradabaan dunia. Selain itu, kata dia, seorang guru harus memiliki etos kerja serta tanggung jawab.

Lanjutan dari kegiatan tersebut yaitu pengumuman kejuaraan berbagai lomba tingkat Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Unika Santu Paulus Ruteng.

Follow Berita FajarNTT.com di Google News

Dapatkan update breaking news dan berita pilihan kami dengan mengikuti FajarNTT.com WhatsApp Channel di ponsel kamu

CATATAN REDAKSI: apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada redaksi kami EMAIL.
Sebagaimana diatur dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.

Konten

Komentar

You must be logged in to post a comment.

Terkini Lain

Konten