close menu

Masuk


Tutup x

UKM Unika Kerjasama FKI NTT Gelar Ujian Kenaikan Tingkat di Ruteng

Unika
Unit Kreativitas Mahasiswa (UKM) Federasi Kempo Indonesia (FKI) Universitas Katolik Indonesia (Unika) Santu Paulus Ruteng bekerja sama dengan Federasi Kempo Indonesia Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) melaksanakan Kegiatan Pemusatan Pelatihan Teknik Terpadu (P2T2) dan Ujian Kenaikan Tingkat (UKT) di Aula Missio Unika Santu Paulus Ruteng (Foto: FajarNTT.com)

Penulis: | Editor:

Ruteng, FajarNTT.com – Unit Kreativitas Mahasiswa (UKM) Federasi Kempo Indonesia (FKI) Universitas Katolik Indonesia (Unika) Santu Paulus Ruteng bekerja sama dengan Federasi Kempo Indonesia Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) melaksanakan Kegiatan Pemusatan Pelatihan Teknik Terpadu (P2T2) dan Ujian Kenaikan Tingkat (UKT) berlangsung sejak tanggal 26 hingga 28 November 2021 di Aula Missio Unika Santu Paulus Ruteng.

Hadir pada kegiatan itu, Pengurus Pusat (PP) Federasi Kempo Indonesia (FKI), Sensei Ahmad Yusuf VII-DAN serta Sensei Lisa VI-DAN.

Kanisius Supardi selaku Ketua Umum FKI Kabupaten Manggarai mengatakan kegiatan itu merupakan program kerja tahunan.

Edwin Saleh

“Tahun ini 72 peserta dari tingkatan III-Kyu sampai V-DAN,” katanya.

Dosen Unika Santu Paulus Ruteng itu mengaku puas dengan kegiatan ini.

Iklan

“Selaku peserta, kami mendapatkan teknik baru dalam ilmu Beladiri Kempo. Apalagi salah satu penguji yang datang merupakan pelatih teknik pada kejuaraan dunia kempo yang berlangsung di Antalya-Turky beberapa bulan lalu,” terangnya.

Pihaknya berbangga dan bersyukur mendapat kunjungan langsung Pengurus Pusat Federasi Kempo Indonesia.

“Saya merasa bangga, karena mendapatkan kesempatan yang istimewa,” lanjutnya.

Komit Memajukan Kempo Manggarai

Menurut Kanis, kegiatan ini terselanggara dengan baik dan sukses atas bantuan dan dukungan berbagai pihak.

Peserta UKT menuju tingkat III-DAN itu berkomitmen untuk memajukan olahraga Kempo di kabupatan Manggarai dan UKM FKI Unika Ruteng.

“Kami bertekad dan berkomitmen untuk memajukan olahraga Kempo dalam membina generasi muda Manggarai, juga mahasiswa Unika Santu Paulus Ruteng yang memiliki Minat dalam beladiri kempo untuk mencapai prestasi dalam event nasional maupun Internasional,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Umum FKI NTT, Kanisius Nasak turut mengapresiasi kesuksesan kegiatan UKT tahun 2021.

“Semoga teknik yang telah kita peroleh dari pelatih dapat bermanfaat bagi diri kita sendiri dan juga bagi pengembangan olahraga Kempo di NTT yang bernaung di bawah FKI. Karena itu, jangan malas berlatih,” pesan Kepala Dinas DLHD Manggarai itu kepada peserta UKT dan P2T2.

Penulis: Vincent Ngara

Editor: Redaksi

Follow Berita FajarNTT.com di Google News

Dapatkan update breaking news dan berita pilihan kami dengan mengikuti FajarNTT.com WhatsApp Channel di ponsel kamu

CATATAN REDAKSI: apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada redaksi kami EMAIL.
Sebagaimana diatur dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.

Konten

Comments are closed.

Terkini Lain

Konten