Penulis: Vincent Ngara | Editor:
Ruteng, FajarNTT.com – Pengukuhan Rektor Universitas Katolik (Unika) Santu Paulus Ruteng akan berlangsung di Aula Santa Maria Assumpta Katedral Ruteng, pada Sabtu, 27 November 2021.
Sebagaimana tertuang dalam Surat Keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia, Nomor: 64673/MPK.A/KP.05.01/2021 tertanggal 5 Oktober 2021.
Fransiska Widyawati mengatakan pengukuhan Prof. Dr. Yohanes Servatius Lon, M.A, merupakan kado terbesar bagi keluarga besar Unika Santu Paulus Ruteng.
“Pengukuhan Guru Besar perdana ini memperlihatkan kepada publik bahwa kita (Unika) mampu bersaing dalam dunia riset dan publikasi,” kata Wakil Rektor I Bidang Akademik dalam konferensi pers di Aula GUT Universitas Katolik Santu Paulus Ruteng, Jumat (26/11/2021).
Ia menjelaskan untuk dikukuhkan sebagai Guru Besar membutuhkan proses yang panjang, kurang lebih 3 tahun.
Pengukuhan itu akan dihadiri 800 undangan, terdiri dari Kepala LL Dikti Wilayah XV beserta rombongan, rekan Profesor, Dosen, Mahasiswa, Pemerintah Daerah, Perwakilan Gereja, Tokoh Agama, Tokoh Adat, mitra Unika Santu Paulus Ruteng, dan Keluarga dari Profesor Yohanes.
Penulis: Waldus BudimanÂ
Editor: Vincent Ngara
CATATAN REDAKSI: apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada redaksi kami EMAIL.
Sebagaimana diatur dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.