close menu

Masuk


Tutup x

Mahasiswa Unika Weetebula Memulai Program Pertukaran Pelajar di Unika Santu Paulus Ruteng

Mahasiswa Unika Weetebula

Penulis: | Editor: Tim

RUTENG, FAJARNTT.COM – Mahasiswa prodi Pendidikan Matematika dari UNIKA Weetebula telah memulai program pertukaran pelajar yang berlangsung selama satu semester di prodi Pendidikan Matematika Universitas Katolik Indonesia Santu Paulus Ruteng.

Acara penerimaan mahasiswa tersebut berlangsung di kampus UNIKA Santu Paulus Ruteng, Kabupaten Manggarai, pada Selasa, 12 September 2023.

Ketua Prodi Pendidikan Matematika UNIKA Santu Paulus Ruteng, Fransiskus Nendi, M.Pd., menerima langsung kelima mahasiswa dan dosen pendamping dari UNIKA Weetebula itu. Dalam acara tersebut, turut hadir juga Sekretaris Prodi dan para dosen Prodi Pendidikan Matematika UNIKA Santu Paulus Ruteng.

Kelima mahasiswa UNIKA Weetebula tersebut antara lain, Albina A. L. Bida, Anjelina Deviana Malo, Stefanus Umbu Damma, Leonard Zogara, dan Daud Tanggu. Lalu mendampingi mereka Yulius Keremata Lede, M.Pd.

Fransiskus Nendi mengaku menyambut baik program pertukaran pelajar ini. Menurutnya, program ini merupakan bagian dari kurikulum “Merdeka Belajar, Kampus Merdeka” yang memungkinkan mahasiswa untuk belajar di perguruan tinggi lain di Indonesia.

“Saya senang karena 5 orang mahasiswa sudah sampai di Manggarai dan akan belajar selama 1 semester di prodi Pendidikan Matematika UNIKA Santu Paulus Ruteng. Kami akan mendampingi mahasiswa dengan baik dan maksimal selama mereka belajar di UNIKA Ruteng. Ini program “Merdeka Belajar, Kampus Merdeka” membantu prodi untuk belajar berkolaborasi dengan perguruan tinggi lainnya di Indonesia,” ungkap Nendi.

Follow Berita FajarNTT.com di Google News

Dapatkan update breaking news dan berita pilihan kami dengan mengikuti FajarNTT.com WhatsApp Channel di ponsel kamu

CATATAN REDAKSI: apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada redaksi kami EMAIL.
Sebagaimana diatur dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.

Konten

Komentar

You must be logged in to post a comment.

Terkini Lain

Konten